Minggu, 25 April 2010

Profesional Dengan sertifikasi

Sertifikasi merupakan salah cara untuk melakukan standarisasi sebuah profesi. Sertifikasi merupakan lambang dari sebuah profesionalisme. Ada beberapa alasan tentang pentingnya sertifikasi untuk profesional dibidang TI:

  • Bahwa untuk menuju pada level yang diharapkan, pekerjaan dibidang TI membutuhkan expertise (kepakaran). Penguasaan secara mendalam dapat dibuktikan melalui sertifikasi karena untuk mampu sertifikasi ada proses ujian yang tidak mudah dan memnuhi standar tertentu.
  • Bahwa profesi dibidang TI, dapat dikatakan profesi menjual jasa dan bisnis jasa.

Beberapa manfaat yang bisa diperoleh dengan melakukan sertifikasi antara lain:

  • Ikut berperan dalam menciptakan lingkungan kerja yang lebih professional
  • Pengakuan resmi pemerintah tentang tingkat keahlian individu terhadap sebuah profesi.
  • Pengakuan resmi pemerintah tentang tingkat keahlian individu terhadap sebuah profesi.
  • Pengakuan dari organisasi profesi sejenis (benchmarking) baik pada tingkat regional maupun internasional.
  • Membuka akses lapangan pekerjaan secara nasional, regional amupun internasional
  • Memperoleh peningkatan karier dan pendapatan sesuai perimbangan dengan pedoman skala yang diberlakukan.

Jenis-Jenis Sertifikasi

Sisi jenis sertifikasi yang berkembang dewasa ini, mengarah pada 2 klasifikasi sertifikasi yaitu :

  1. Sertifikasi berorientasi produk
    • Sertifikasi yang dikeluarkan berkaitan dengan produk perangkat lunak atau perangkat keras dari perusahaan tertentu seperti Microsoft, Oracle, Cisco, dll.
    • Biayanya cukup mahal.
    • Contoh:

- Sertifikasi microsoft : dengan label MCP (Microsoft Certified Professional) misalnya : MCDBA (Microsoft Certified Database Administrators), MCT (Microsoft Certified Trainers) à pelatihan perangkat lunak.

- Sertifikasi Oracle : OCP (Oracle Certifed Professional), misalnya: konsep-konsep dasar SQL.

- Sertifikasi CISCO : CCNP (Cisco Certified Networking Professional), misal : konfigurasi switch dan router,ACL.

  1. Sertifikasi yang berorientasi profesi
    • Sertifikasi yang diuji kompetensinya sebagai seorang ahli dibidang TI.
    • Contohnya:

- CCP (Certified Computer Programmer) à merupakan sertifikasi untuk para profesional yang bekerja sebagai programmer.

- CSP (Certified Systems Professional) à merupakan sertifikasi para profesional yang bekerja dibidang analis desain dan pengembangan sistem berbasis komputer.

Sumber :

Devie Rosa Anamisa, S.Kom, Bab IV PROFESI DAN PROFESIONALISME DI BIDANG TEKNOLOGI INFORMASI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar